Sunday, September 2, 2012

Soal Olimpiade Matematika SMP Tingkat Provinsi 2012

Hasil penelusuran admin dibeberapa situs akhirnya menemukan contoh soal olimpiade matematika SMP yang digunakan untuk seleksi tingkat provinsi tahun 2012. Soal-soal berikut ini semoga bisa digunakan untuk berlatih anak didik dalam mempersiapkan lomba olimpiade tingkat nasional. Berikut contoh soal olimpiade matematika SMP 2012 tingkat provinsi.
  1. Lima belas bilangan prima pertama dituliskan berturut-turut pada lima belas kartu. Jika semua kartu tersebut diletakkan dalam sebuah kotak dan kemudian diambil secara acak dua buah kartu berturut-turut tanpa pengembalian, maka peluang terambil dua kartu dengan jumlah dua bilangan tertulis merupakan bilangan prima adalah …
  2. Jumlah tiga bilangan adalah 19. Jika bilangan pertama dan bilangan kedua masing-masing dikurangi 1, maka diperoleh dua bilangan dengan rasio 1 : 3. Jika bilangan kedua dan ketiga masing-masing ditambah 3, maka diperoleh dua bilangan dengan rasio 5 : 6. Selisih bilangan terbesar dan terkecil adalah …
  3. Dari hasil sensus diketahui bahwa penduduk suatu kota tak lebih dari 10.000 orang dan anak-anak 20% lebih banyak dari penduduk dewasa. Jika anaklaki-laki 10% lebih banyak dari anak perempuan, serta di antara penduduk dewasa terdapat 15% lebih banyak perempuan, tentukan jumlah terbesar yang mungkin dari penduduk kota tersebut!
Untuk memperoleh file soal secara lengkap silahkan anda mengunduh soal tersebut terlebih dahulu. Selamat berlatih!



Related Articles by Categories


0 comments:

Grab this Widget ~ Blogger Accessories