Tuesday, August 25, 2009

Eksperimen Olimpiade Sains Nasional 2006

Eksperimen Olimpiade Sains Nasional Bidang IPA
Tingkat Sekolah Dasar 2006


Eksperimen I Bunga adalah bagian tumbuhan yang biasanya memiliki warna cerah dan indah. Bunga dapat memiliki tangkai sari dengan jumlah tertentu, bahkan terkadang tidak terhitung banyaknya. Bunga juga memiliki tangkai putik tempat terjadinya penyerbukan/persarian. Mahkota bunga juga bermacam-macam, ada yang menutupi tangkai sari sehingga bentuknya mirip terompet, ada pula mahkota bunga yang terbuka dengan tangkai sari dan tangkai putik yang terlihat jelas. Kenalilah bunga yang tersedia amati dan jawablah pertanyaan berikut. Perhatikan petunjuk praktikum.

Alat dan Bahan :

  • Bunga dengan kode A, B, C, D1, D2, E, dan F
  • Kaca pembesar (suryakanta)
  • Pisau lipat
Langkah Percobaan :
  1. Perhatikan bunga dihadapanmu, setiap bunga ditandai dengan kode.
  2. Berikut ini adalah pertanyaan yang harus dijawab. Namun untuk menjawab kadang kalian harus membedah bunga. Kalian dapat menggunakan pisau, atau sekedar mencabut dengan tangan, atau menggunakan kaca pembesar.
  3. Hati-hati dalam bekerja, jika ceroboh bagian bunga yang seharusnya ada bisa terjatuh atau terlempar dan hilang. Gunakan pisau dengan baik, jangan sampai melukai diri sendiri. Kalian tidak boleh memotong dengan menggunakan tangan sebagai alas. Gunakan alas karton yang disediakan.
Pertanyaan :
  1. Amatilah bunga dengan kode A. Tuliskan jumlah tangkai sari dan jumlah mahkota bunga!
  2. Bandingkanlah bunga kode (A) dan kode (B) dengan menggunakan jumlah bagian-bagian bunga yaitu jumlah mahkota bunga, jumlah tangkai sari dan jumlah tangkai putik. Tuliskan hasil pengamatanmu ke dalam tabel di bawah ini! Catatan: jika jumlah bagian-bagian bunga tersebut lebih dari 10, ditulis banyak.
  3. Amatilah 2 kuntum bunga yang memiliki kode D1 dan D2. Kedua kuntum bunga berasal dari tanaman yang sama. Jika bunga memiliki bagian-bagian yang disebutkan pada kolom pertama (kolom Struktur), maka tuliskan ‘+’, jika tidak memiliki maka tuliskan ‘–‘.
  4. Amatilah bunga kode E dan kode A. Pada bunga kode E terdapat dua buah kumpulan serbuk sari, dan kumpulan tersebut tertutup. Untuk melihat serbuk sari kamu harus membuka (mencongkel) bagian yang ditunjukkan pada gambar di bawah ini.
Di dalamnya akan terlihat dua bintik kuning yang merupakan kumpulan serbuk sari. Serbuk sari pada bunga kode E juga berwarna kuning, namun dengan mudah dapat kamu amati. Berdasarkan letak serbuk sarinya, maka:
  1. Bunga E dapat melakukan penyerbukan/persarian dengan bantuan apa? Jelaskan alasanmu!
  2. Bunga A dapat melakukan penyerbukan/persarian dengan bantuan apa? Jelaskan alasanmu!

Eksperimen II
Memanfaatkan Energi yang Tak Pernah Habis

Cahaya matahari adalah energi yang tidak ada habis-habisnya. Hampir selama 12 jam sehari cahaya matahari menyinari suatu tempat di permukaan bumi. Khususnya di negara-negara yang berada di sekitar khatulistiwa, energi cahaya matahari yang diterima lebih banyak karena matahari memancarkan cahaya dalam arah tegak lurus permukaan tanah. Lebih lanjut, kekuatan pancaran cahaya matahari sepanjang tahun di negara-negara sekitar khatulistiwa hampir sama. Berbeda dengan negara-negara di sekitar kutub. Sepanjang tahun energi cahaya matahari yang diterima berubah-ubah. Pasa saat musim panas, energi cahaya matahari yang diterima sangat besar sedangkan pada saat musim dingin, energi cahaya matahari yang diterima sangat sedikit.


Mengingat melimpahnya energi cahaya matahari dan maka sangat penting untuk bisa memanfaatkan energi tersebut. Hingga saat ini, pemanfaatan baru dilakukan secara langsung dan tradisional seperti untuk menjemur atau memanaskan. Pemanfaatan dapat dilakukan secara maksimal apabila kita dapat mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik. Kalau kita memiliki energi listrik maka kita dapat mengubah ke semua bentuk energi lain dengan mudah.

Agar pengubahan energi cahaya matahari menjadi energi listrik dapat dilakukan maka kita harus memiliki suatu alat. Alat tersebut saat ini dikenal dengan nama sel surya atau dalam bahasa Inggris solar cell. Apabila permukaan sel surya dikenai cahaya maka timbul arus listrik. Arus listrik yang dihasilkan sel surya bisa langsung dimanfaatkan atau disimpan dahulu misalnya dalam aki atau baterei untuk digunakan kemudian.

Pada kegiatan ini kalian akan mengamati sifat-sifat sel surya yang disinari dengan cahaya.

Tujuan Percobaan :
Tujuan percobaan adalah mengukur sifat-sifat sel surya yang disinari dengan
cahaya. Parameter yang akan dikur adalah:

  1. Pengaruh kekuatan penyinaran terhadap arus yang dihasilkan sel surya
  2. Pengaruh warna cahaya terhadap arus yang dihasilkan sel surya
  3. Pengaruh jarak sel surya ke sumber cahaya terhadap arus yang dihasilkan sel surya
  4. Pengaruh luas permukaan sel surya terhadap arus yang dihasilkan sel surya
Skema Percobaan

Alat dan Bahan
  1. Kit percobaan
  2. Beberapa lampu LED yang memancarkan warna yang berbeda
  3. Baterei
  4. Sel surya
  5. Alat ukur arus
  6. karton hitam
Langkah Percobaan
Berikut rangkaian alat yang disusun :

  1. Gunakan baterei 6 Volt untuk menyalakan LED
  2. Atur jarak sel surya ke LED, x = 10 cm.
  3. Atur posisi sel surya sedemikian rupa sehingga tepat berada di tengahtengah berkas cahaya LED
  4. Catat arus yang ditunjukkan alat ukur
  5. Lakukan hal yang sama untuk tiga jenis warna LED: putih, hijau, dan biru.

Soal Eksperimen IPA OSN 2006 Download

Monday, August 24, 2009

Apakah Sel Itu?


Sel sebagai satu kesatuan struktural dan fungsional makhluk hidup?


Disadari atau tidak, tubuh manusia sebenarnya terdiri dari bagian-bagian yang amat kecil dengan jumlah ribuan bahkan jutaan. Bagian kecil ini disebut sel. Sel merupakan satu kesatuan struktural dan fungsional terkecil dari makhluk hidup yang dapat melakukan aktivitas kehidupan.

Semua aktivitas kehidupan manusia dilakukan oleh sel yang saling bekerja sama. Contohnya, manusia dapat bergerak karena adanya kerja otot dan tulang rangka. Otot atau dalam keseharian sering disebut daging merupakan kumpulan dari sel yang saling bergabung dan kerja secara bersama. Begitu juga tulang, terdiri dari ribuan sel yang saling bekerja sama. Jadi, aktivitas kehidupan manusia dilakukan oleh sel. Dapatkah kita melihat sel? Sel mempunyai ukuran yang sangat kecil dan tidak bisa dilihat dengan mata biasa. Untuk melihat sel kita memerlukan alat bantu berupa mikroskop. Mikroskop merupakan alat yang dapat memperbesar penglihatan terhadap benda yang ukurannya sangat kecil menjadi nampak lebih besar sehingga dapat dilihat dengan jelas.

Berbentuk seperti apakah sel itu? Sel berbentuk bangun 3 dimensi yang mempunyai bentuk bermacam-macam, ada yang bulat, kubus, seperti pita dan sebagainya sesuai dengan jenis selnya. Jadi, bayangkanlah sel seperti bangun ruang yang di dalamnya terdapat cairan kental dan ada berbagai benda yang tercelup ke dalam cairan tersebut. Cairan kental tersebut disebut sitoplasma sedangkan benda yang tercelup di dalamnya disebut organel sel. Agar lebih jelas, mari ikuti penjelasan tentang struktur dan fungsi sel di bawah ini.


Seperti halnya sebuah mobil yang terdiri dari mesin, roda, dan bagian lainnya, sel juga terdiri dari bagian-bagian yang saling bekerjasama untuk menjalankan aktivitas kehidupan. Berikut ini akan dijelaskan tentang struktur dan fungsi sel secara lengkap.

STRUKTUR DAN FUNGSI SEL
Sebuah sel bila dilihat dari bagian luar ke dalam, maka akan terlihat komponen sel berupa dinding sel (khusus sel tumbuhan), membran plasma, sitoplasma, dan organel sel.

Sel Tumbuhan

Sel Hewan

Dinding Sel

Dinding sel merupakan salah
satu ciri khusus sel tumbuhan yang membedakannya dengan sel hewan. Hanya sel tumbuhan yang mempunyai dinding sel sedangkan sel hewan dan sel manusia tidak memiliki dinding sel. Dinding sel termasuk lapisan paling luar sel yang pada umumnya tersusun oleh selulosa (serat) yang tertanam dalam polisakarida (karbohidrat) dan protein. Bayangkanlah dinding sel seperti susunan beton bertulang dan serat kaca yang sangat kuat. Tidak mengherankan bila tumbuhan jauh lebih keras dari pada hewan karena sel tumbuhan diselubungi oleh dinding sel yang amat kuat. Dinding sel berfungsi untuk melindungi bagian sel tumbuhan sebelah dalamnya, mempertahankan bentuk sel, dan mencegah penghisapan air secara berlebihan.

Membran Plasma

Membran plasma merupakan lapisan terluar pada sel hewan dan lapisan kedua setelah dinding sel pada sel tumbuhan. Membran ini berperan sebagai pembatas antara lingkungan dalam sel dengan lingkungan luar dan pelindung bagian dalam sel. Membran plasma sangat tipis, tebalnya hanya sekitar 8 nm dan berfungsi untuk mengontrol lalu lintas zat ke dalam dan ke luar sel yang dikelilinginya. Membran plasma bersifat semipermeable, artinya hanya dapat dilewati oleh zat-zat tertentu saja yang sesuai ukurannya.

Secara umum, lalu lintas zat yang melewati membran plasma dapat dibedakan menjadi 2 cara, yaitu transpor pasif dan transpor aktif.

Transpor Pasif

Transpor pasif adalah proses keluar masuknya suatu zat ke dalam dan ke luar sel tanpa membutuhkan energi. Sel tidak perlu mengeluarkan energi untuk melakukan transpor pasif. Transpor pasif dapat berjalan dengan 2 cara yaitu difusi dan osmosis.

Difusi adalah perpindahan zat dari tempat yang konsenterasinya tinggi menuju ke tempat yang konsenterasinya rendah. Kosenterasi itu apa ya? Konsenterasi itu dapat diartikan sebagai jumlah zat yang terlarut dalam air. Misalnya ada 2 buah gelas yaitu A dan B. Kedua gelas berisi air dengan jumlah yang sama. Gelas A dimasukkan gula sebanyak 5 sendok sedangkan gelas B dimasukkan gula sebanyak 3 sendok. Keduanya lalu diaduk agar gula menjadi larut dalam air. Larutan gula gelas A akan lebih pekat dari pada larutan gula gelas B. Hal ini berarti larutan gula gelas A mempunyai konsenterasi yang lebih tinggi dibandingkan larutan gula gelas B.

Apabila ada suatu zat di luar sel yang mempunyai konsenterasi lebih tinggi dari pada cairan di dalam sel maka zat itu akan masuk ke dalam sel. Begitu pula sebaliknya, apabila cairan di dalam sel konseterasinya lebih tinggi dari pada cairan di luar sel maka cairan di dalam sel akan berpindah keluar. Zat yang dapat melakukan difusi ke dalam maupun keluar sel mempunyai ukuran yang lebih kecil dari air.

Contoh Difusi

Osmosis adalah perpindahan zat dari tempat yang konsenterasinya rendah menuju ke tempat yang konsenterasinya tinggi melalui membran semipermeable. Membran semipermeable adalah lapisan yang hanya dapat dilewati oleh zat dengan ukuran tertentu saja seperti air. Zat yang lebih besar ukurannya dari air tidak akan dapat melewati membran ini. Dalam osmosis, sebenarnya yang berpindah adalah airnya sedangkan zat yang terlarut akan tertahan oleh membran semipermeable karena ukurannya terlalu besar.

Contoh Osmosis

Zat yang mempunyai konsenterasi rendah berarti zat tersebut mengandung air yang lebih banyak dari pada zat yang mempunyai konsenterasi tinggi. Apabila konsenterasi cairan di luar sel lebih tinggi dari pada konsenterasi cairan di dalam sel maka air di dalam sel akan keluar karena jumlah air di dalam sel lebih banyak dari pada di luar. Hal ini mengakibatkan sel menjadi mengkerut karena kehilangan air.

Transpor Aktif

Ada kalanya zat yang dibutuhkan sel mempunyai ukuran yang lebih besar dari air sehingga tidak bisa masuk ke dalam sel. Untuk memasukkannya perlu bantuan energi. Perpindahan zat ke dalam atau ke luar sel yang membutuhkan energi disebut transpor aktif. Jadi, untuk melakukan transpor aktif sel harus mengeluarkan energi. Transpor aktif dapat berlangsung dari konsenterasi zat yang rendah menuju ke zat yang konsenterasinya tinggi atau pun sebaliknya. Zat yang bisanya mengalami transpor aktif adalah ion Na+ dan ion K+.

Sitoplasma


Sitoplasma merupakan cairan sel yang berbentuk gel (kental) yang selalu bergerak dan mengalir. Komponen terbesar sitoplasma adalah air (80% – 90 %). Air merupakan pelarut universal artinya air dapat melarutkan sebagian besar zat-zat kimia yang dibutuhkan oleh sel. Selain air, sitoplasma juga terdiri dari zat-zat terlarut seperti protein, karbohidrat, dan garam-garam mineral.

Organel Sel


Di dalam sitoplasma, tercelup benda-benda yang melakukan aktivitas kehidupan yang disebut organel sel. Organel sel ini terdiri dari inti sel (nukleus), ribosom, retikulum endoplasma, mitokondria, lisosom, peroksisom, mikrotubula, dan mikrofilamen. Setiap sel mempunyai organel yang berbeda-beda tergantung jenis dan fungsinya. Misalnya sel tumbuhan mempunyai organel kloroplas yang berfungsi untuk fotosintesis.

Organel sel yang paling besar adalah nukleus. Nukleus berfungsi sebagai pusat pengatur seluruh aktivitas atau kegiatan sel. Di dalam nukleus terdapat kromosom yang di dalamnya terdapat DNA (Deoksiribosa Nukleat Acid). Di dalam DNA terdapat gen. Gen inilah yang mengatur segala aktivitas sel dan memberi sifat pada sel. Gen akan memberikan perintah dalam bentuk kode tertentu yang kemudian akan ditransfer kepada bagian-bagian sel yang lainnya untuk melakukan perintah tersebut.

Jadi, aktivitas yang dilakukan oleh organel sel diatur dan dikendalikan oleh gen. Secara umum fungsi organela sel dapat dijelaskan sebagai berikut :


Tahukah Kamu?
Mengapa tumbuhan yang disiram dengan minyak tanah akan mati?

Minyak tanah mempunyai konsenterasi yang lebih tinggi dibandingkan cairan di dalam sel. Apabila tumbuhan disiram dengan minyak tanah maka air di dalam sel akan berpindah (osmosis) keluar sel sehingga sel tumbuhan kehilangan air. Sel yang kehilangan air akan mengkerut dan membran plasmanya akan terlepas dari dinding sel. Peristiwa terlepasnya membran plasma dari dinding sel disebut krenasi. Sel tumbuhan yang mengalami krenasi tidak bisa melakukan aktivitas kehidupan sehingga akan mati. Oleh karena itu, tumbuhan yang disiram dengan minyak tanah lama-kelamaan akan layu dan akhirnya mati.

Tahukah Kamu?
Mengapa Ikan Laut tidak bisa hidup di air tawar?

Air laut mengandung banyak garam sehingga konsenterasi larutan garamnya lebih tinggi bila dibandingkan konsenterasi cairan di dalam sel ikan. Hal ini menyebabkan air di dalam sel akan berpindah keluar sel sehingga sel ikan akan kehilangan air. Untuk mengganti air yang hilang ikan laut beradaptasi dengan cara banyak minum air sehingga jumlah air di dalam sel tetap stabil.

Air tawar mempunyai konsenterasi garam yang lebih rendah
dibandingkan air laut. Dengan kata lain, konsenterasi air tawar lebih rendah dibandingkan cairan di dalam sel. Apabila ikan laut dipindahkan ke air tawar maka air dari luar sel akan banyak yang masuk ke dalam sel. Sedangkan ikan laut sudah beradaptasi dengan banyak minum.

Hal ini akan mengakibatkan sel penuh dengan air. Karena sel hewan tidak
punya dinding sel, maka sel akan pecah. Peristiwa pecahnya sel disebut plasmolisis. Sel yang mengalami plasmolisis tidak bisa menjalankan aktivitas kehidupan. Dengan demikian, ikan laut yang dipindah ke air tawar akan mati.

ORGANISASI KEHIDUPAN

Berdasarkan lengkap tidaknya struktur sel (bagian-bagian sel), ada 2 jenis sel yang menyusun makhluk hidup yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik. Sel prokariotik artinya sel yang tidak memiliki membran nukleus (selubung nukleus). Nukleus pada sel ini tidak terlihat jelas karena tidak ada membran yang memisahkannya dengan sitoplasma. Nukleus hanya dapat dilihat dengan cara menandai cairan yang lebih kental dari cairan sitoplasma. Cairan kental inilah yang merupakan nukleus (inti sel). Selain itu, organel sel yang lain juga tidak tampak jelas karena tidak memiliki membran atau selaput dan bercampur dengan sitoplasma. Contoh sel prokariotik adalah bakteri.

Sel bakteri
Sel eukariotik artinya sel yang sudah mempunyai nukleus yang sebenarnya, yaitu nukleus yang terbungkus oleh membran atau selaput. Walaupun nukleus tercelup dalam sitoplasma, nukleus dapat terlihat jelas karena ada membran yang memisahkannya dengan sitoplasma. Seperti halnya nukleus, organel sel yang lainnya juga terlihat jelas karena sudah memiliki membran. Contoh sel eukariotik adalah sel manusia, hewan, dan tumbuhan.

Makhluk hidup di dunia ini ada yang hanya terdiri dari satu sel dan ada yang terdiri dari banyak sel. Makhluk hidup yang terdiri dari satu sel disebut makhluk hidup uniseluler seperti bakteri. Sedangkan makhluk hidup yang terdiri dari banyak sel disebut makhluk hidup multiseluler seperti manusia, tumbuhan, dan hewan.

Makhluk hidup multiseluler terdiri dari sel-sel yang berbeda bentuk dan fungsinya. Sel-sel ini bekerja secara bersama membentuk sebuah sistem atau organisasi kehidupan. Sel-sel yang sama akan berkumpul dan berkerja sama membentuk suatu jaringan. Kumpulan jaringan yang saling bekerja sama membentuk suatu fungsi tertentu disebut organ. Organ yang satu akan bergabung dengan organ yang lain membentuk sistem organ. Kumpulan sistem organ akan bergabung bekerja sama membentuk suatu organisme (makhluk hidup). Sebagai contoh, mari kita perhatikan tubuh manusia.

Manusia merupakan suatu organisme. Tubuh manusia terdiri dari berbagai sistem organ seperti sistem pencernaan makanan, sistem pernafasan, sistem gerak, sistem peredaran darah dan sebagainya. Setiap sistem organ tersebut sebenarnya terdiri dari berbagai organ yang saling bekerja sama.

Misalnya sistem pencernaan makanan manusia terdiri dari berbagai organ yang berupa mulut, kerongkongan, lambung, hati, pankreas, usus halus, usus besar dan anus. Organ ini sebenarnya tersusun dari berbagai jaringan yang saling bekerja sama. Contohnya lambung terdiri dari jaringan otot, jaringan epitel, dan jaringan saraf. Jaringan otot tersusun atas sel-sel otot yang saling bekerja sama, jaringan epitel tersusun atas sel-sel epitel yang saling bekerja sama, dan jaringan saraf terdiri atas sel-sel saraf yang saling bekerja sama. Jadi jelaslah bahwa tubuh manusia sebenarnya tersusun dari berbagai jenis sel yang saling bekerja sama membentuk sistem kehidupan.


Artikel Apakah Sel Itu?  download

Apakah Atom Itu?

Atom sebagai bagian terkecil suatu benda?


Benda-benda yang ada disekitar kita seperti air minum, tanah, dan udara sebenarnya terdiri dari beberapa zat yang saling bergabung. Misalnya air teh manis, terdiri dari air, teh, dan gula. Air bila dibagi lagi terdiri dari bagian-bagian yang lebih kecil. Begitu juga dengan teh dan gula, bila dibagi-bagi lagi terdiri atas bagian-bagian yang lebih kecil.

Bagian terkecil dari suatu benda yang mempunyai sifat seperti benda tersebut disebut molekul. Air terdiri dari molekul-molekul air dan gula terdiri dari molekul-molekul gula yang saling bergabung. Molekul ini biasanya disebut sebagai senyawa. Apabila senyawa atau molekul dibagi lagi menjadi bagian yang lebih kecil maka terdiri dari beberapa zat yang disebut unsur. Unsur ini jika dibagi lagi akan terdiri dari bagian yang tidak dapat dibagi lagi yaitu yang dinamakan atom. Atom merupakan bagian terkecil dari suatu unsur penyusun benda yang tidak dapat dibagi-bagi lagi. Kata atom berasal dari bahasa Yunani yang berarti bagian yang tidak bisa dibagi-bagi atau dipotong-potong lagi. Atom dapat diartikan sebagai bagian terkecil dari suatu benda yang tidak dapat dibagi-bagi lagi. Atom merupakan bahan dasar suatu benda. Pernahkah kamu pergi ke pantai? Pantai terdiri dari pasir. Pasir yang ada di pantai merupakan kumpulan dari butiran-butiran pasir yang amat kecil. Pantai bisa diibaratkan sebagai senyawa dan butiran yang amat kecil inilah yang dapat kita ibaratkan sebagai atom.

Atom tersusun atas 3 partikel yaitu neutron, proton, dan elektron.
  1. Neutron adalah partikel yang tidak bermuatan (netral). Atom Hidrogen merupakan satu-satunya atom yang tidak punya neutron.
  2. Proton adalah partikel yang bermuatan positif.
  3. Elektron adalah partikel yang bermuatan negatif.

MODEL ATOM

Seperti apakah atom itu? Para ilmuwan telah melakukan penelitian untuk menjelaskan tentang model atom. Berikut ini beberapa model atom menurut para ahli.

MODEL ATOM DEMOCRITUS


Democritus beranggapan bahwa setiap benda dapat dibagi menjadi bagian-bagian yang sangat kecil sehingga akhirnya tidak dapat dibagi lagi. Bagian benda terkecil yang tidak dapat dibagi lagi inilah yang disebut sebagai atom. Menurutnya, atom sepenuhnya padat dan tidak mempunyai penyusun.

MODEL ATOM JOHN DALTON

John Dalton menggambarkan atom sebagai pola pejal (padat) yang sangat kecil. Bola pejal ini seperti bola pejal pada oleh raga t
olak peluru tetapi ukurannya sangat kecil. Model atom ini tidak bisa menerangkan bagaimana suatu larutan dapat menghantarkan listrik, padahal listrik merupakan elektron yang bergerak.



MODEL ATOM J.J THOMSON


Hasil penelitian J.J Thomson menyatakan bahwa ada partikel bermuatan negatif dalam atom yang disebut elektron. Model atom Thomson menggambarkan bahwa atom merupakan benda pejal yang permukaannya dikelilingi oleh elektron dan partikel lain sehingga atom bersifat netral. Model atom ini dapat digambarkan seperti roti kismis atau kue onde-onde. Kelemahan model Thomson adalah tidak dapat menjelaskan susunan muatan positif dan negatif dalam atom.


MODEL ATOM RUTHERFORD


Menurut Rutherford, atom tersusun atas inti
atom dan elektron yang mengelilinginya. Inti atom bermuatan positif dan sebagai pusat massa atom. Kelemahan model atom ini adalah tidak dapat menjelaskan mengapa elektron tidak jatuh ke dalam inti atom. Menurut teori fisika, elektron yang bergerak mengitari inti selalu disertai dengan pemancaran energi. Elektron lama-kelamaan akan kehilangan energi dan akhirnya jatuh di dalam inti atom. Bila elektron jatuh ke dalam inti maka elektron akan hancur.

MODEL ATOM NIELS BOHR

Niels Bohr menyempurnakan model atom yang ditemukan oleh Rutherford. Menurut Bohr, atom terdiri dari inti atom yang bermuatan
positif dan dikelilingi oleh elektron yang bermuatan negatif di dalam suatu lintasan. Elektron dapat berpindah dari satu lintasan ke lintasan lain dengan menyerap dan memancarkan energi. Apabila elektron berpindah ke lintasan yang lebih tinggi maka elektron akan menyerap energi. Sedangkan jika elektron berpindah ke lintasan yang lebih rendah maka elektron akan melepaskan energi. Dengan demikian, energi elektron tidak akan berkurang dan tidak akan jatuh pada inti atom. Model ini ternyata hanya cocok untuk atom Hidrogen yang mempunyai satu elektron sedangkan untuk atom yang memiliki banyak elektron tidak cocok.


MODEL ATOM JAMES CHADWICK

James Chadwick mengubah sedikit model atom yang digambarkan oleh Niels Bohr. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa pada inti atom terdapat partikel yang tidak bermuatan yang disebut neutron. Model atom Chadwick menyatakan bahwa atom terdiri dari inti atom besar yang mengandung proton dan neutro
n. Inti atom dikelilingi oleh awan tipis elektron. Model ini belum dapat menjelaskan bagaimana kedudukan elektron dalam lintasan pada atom yang mempunyai banyak elektron.

MODEL ATOM MODERN


Penelitian tentang model atom terus dilakukan oleh para ilmuwan dan akhirnya menemukan suatu model atom yang sampai sekar
ang dipercaya. Model atom modern menyatakan bahwa atom tersusun atas inti atom besar yang mengandung proton dan neutron. Inti atom dikelilingi oleh elektron. Elektron yang mengelilingi inti atom bergerak tidak pada lintasan tertentu. Kedudukan elektron tidak dapat ditentukan secara pasti. Yang dapat ditentukan hanya berupa ruang/daerah pada atom yang berpeluang ditemukannya elektron. Daerah di dalam atom yang terdapat elektron disebut awan elektron.


Download this articles download

Tuesday, August 18, 2009

Soal OSN Teori 2 IPA SD 2006

Soal Teori 2 Olimpiade Sains Nasional IPA SD 2006

Kalian diberi dua buah benda: A dan B. Dari percobaan pembiasan cahaya, kalian amati peristiwa seperti pada gambar. Jika kedua benda tersebut dirambatkan bunyi, di benda manakah bunyi merambat lebih cepat? Jelaskan!
Answer :

Bila cahaya merambat dari medium I yang kurang rapat ke medium II yang lebih rapat dari medium I, maka cahaya akan dibiaskan mendekati garis normal. Makin rapat medium II, makin dekat cahaya tersebut dengan garis normal. Karena itu, benda B lebih rapat dari benda A. Dengan demikian cepat rambat bunyi yang besar dimiliki oleh benda B.

Sebuah peralatan menggunakan sinar laser untuk mengamati pergerakan kerak bumi. Kedudukan pemancar dan penerima sinar serta pemantul sinar dipasang seperti pada gambar di bawah. Data yang diamati adalah beda waktu antara sinyal dari pe
mancar dan sinyal yang diterima penerima dalam selang tahun. Jelaskan bagaimana menghitung gerakan kerak tersebut.Answer :

Beda waktu digunakan untuk menghitung beda jarak, dengan bantuan Pythagoras sederhana.

Tiga ekor katak; satu ekor di darat (A), satu ekor di permukaan air (B), dan satu ekor berendam dalam air (C) seperti terlihat pada gambar. Katak di darat bersuara sehingga didengar oleh katak di permukaan air dan katak di dalam air.
Diberikan data kecepatan suara di udara 380 m/s dan di air 400 m/s. Berapa selisih waktu yang diperlukan suara katak di darat mencapai katak di permukaan air dan katak dalam air? (abaikan pembiasan gelombang suara)

Answer :

Dari A : ta = 3/380 = 0.007895 s
Dari B : tb = 1,5/380 + 1,5/400 = 0.007697 s
Selisih : 0.000197 s

Sebuah bandul terdiri dari beban bermassa m diikatkan pada sebuah tali yang
panjangnya L. Beban ditarik ke samping (posisi A) dan dilepas dari keadaan diam sehingga beban berayun.
  • Posisi mana yang memberikan energi potensial maksimum beban, tuliskan alasannya!
  • Posisi mana yang memberikan energi kinetik maksimum beban, tuliskan alasannya!
  • Bagaimana nilai energi mekanik (yaitu energi potensial + energi kinetik) di posisi A, B, dan C?
Answer :
  • Posisi dengan energi potensial maksimum adalah posisi A, karena posisi tertinggi ayunan sehingga Ep = m g h bernilai maksimum.
  • Posisi C dengan energi kinetik maksimum adalah posisi C karena laju gerak beban paling besar di posisi ini.
  • Energi mekanik pada posisi A, B, dan C adalah sama.
Hubungan kerjasama antara jantung dan paru-paru adalah ....

Answer :

paru-paru akan memisahkan oksigen dari udara untuk dioksidasi dengan darah yang akan ke jantung

Untuk menangkap siaran televisi dalam negeri, kita dapat cukup menggunakan antene biasa. Namun, untuk menangkap siaran televisi luar negeri (TV satelit) kita mesti menggunakan antene parabola. Antene parabola juga digunakan oleh penduduk di pemukiman-pemukiman terpencil walaupun hanya untuk menangkap siaran televisi dalam negeri. Pemilihan antene biasa atau antene parabola ditentukan oleh kuat atau lemahnya sinyal televisi yang sampai di daerah tersebut. Antene parabola dapat menangkap sinyal lemah yang tidak dapat ditangkap oleh antene biasa. Jelaskan mengapa demikian.

Answer :

karena antene parabola dapat mengumpulkan/memfokuskan sinyal lebih banyak
.

Tidak semua radiasi yang dipancarkan matahari bermanfaat bagi makhluk hidup di bumi. Sinar ultraviolet dan partikel-partikel bermuatan yang berkecepatan tinggi merupakan radiasi matahari yang dapat mengancam kehidupan di bumi. Atmosfer merupakan perisai bumi yang dapat menahan radiasi-radiasi tersebut agar tidak mencapai permukaan bumi tempat kehidupan berada. Salah satu lapisan terpenting di atmosfer adalah lapisan ozon. Saat ini manusia dikhawatirkan dengan terbentuknya lubang ozon yang sangat besar di sekitar kutub. Coba kalian terangkan apa ozon itu dan apa peranan ozon di atmosfer.

Answer :
ozon adalah molekul yang mengandung tiga atom oksigen; perannya adalah menyerap radiasi ultraviolet.

Salah satu fenomena yang kita amati akibat revolusi bumi mengelilingi matahari adalah munculnya rasi bintang yang berbeda-beda. Coba kalian jelaskan mengapa hal ini terjadi.

Answer :

karena pada malam hari kita melihat langit yang berada pada sisi bumi yang membelakangi matahari. Karena bumi mengelilingi matahari, bagian langit yang berada di sisi belakang bumi berubah-ubah.

Soal Teori 2 OSN IPA SD 2006 download

Soal Olimpiade Sains Nasional SD IPA 2006

Teori 1 OSN SD IPA 2006

Salah satu ciri mahluk hidup adalah pertumbuhan. Pada tanaman, pertumbuhan yang terjadi adalah mengarah pada dua kutub yaitu, ke titik pusat bumi dan ke atas. Gambar di bawah menunjukkan pertumbuhan kecambah kacang tanah.

Arah pertumbuhan menuju pusat bumi ditunjukkan oleh pertumbuhan ... (1) sedang ke atas ditunjukkan oleh pertumbuhan .... (2)

Answer :

(1) Akar, (2) Batang

Menyalip kendaraan di sisi kiri adalah perbuatan yang sangat berbahaya. Perilaku yang berbahaya ini makin sering kita jumpai di jalan tol di mana satu mobil menyalip mobil di depannya melalui bahu kiri jalan. Dalam peristiwa ini seringkali mobil yang menyalip menabrak sebuah mobil yang sedang mogok di bahu kiri jalan tol. Coba kalian jelaskan mengapa tabrakan tersebut mudah terjadi. Jelaskan dengan gambar sederhana!

Answer :

Sopir yang berada di sisi kanan mobil (mobil C) akan kesulitan untuk melihat jauh ke sisi kiri depan (mobil A) karena terhalang oleh mobil yang berada di depannya (mobil B).

Tuliskan 3 kemungkinan yang terjadi bila kawat listrik dari kutub positif baterai dengan kawat listrik dari kutub negatif baterei yang sama bersentuhan!

Answer :

terjadi bunga api saat persentuhan
terjadi panas pada baterainya
jika persentuhannya cukup lama, maka baterai tidak dapat digunakan lagi

Satelit komunikasi seperti satelit Palapa menempati orbit geostationer yang ketinggiannya sekitar 36 000 km di atas permukaan bumi. Pada orbit geostasioner satelit tersebut seolah tidak bergerak (seperti menggantung) jika diamati di bumi. Berdasarkan sifat ini maka kita dapat mendefinisikan orbit geostasioner sebagai:

Answer :

orbit dengan periode revolusi sama dengan periode rotasi bumi

Ketika kalian memandang kaca spion pada mobil, kalian akan melihat bayangan benda di belakang mobil yang mempunyai sifat:

Answer :

maya dan lebih kecil dari bendanya

Sebagian besar permukaan bumi tertutup oleh air yang disebut hidrosfer. Persentase terbesar unsur dalam hidrosfer adalah:

Answer :

oksigen

Batubara adalah batuan organik yang telah terbentuk dari tanaman-tanaman mati yang tertimbun dalam rawa-rawa purba. Tingkat akhir bentuk batubara dikenal sebagai:

Answer :

antrasit

There are some processes that form a kind of rocks. Rocks formed by the cooling and hardening of magma or lava are called:

Answer :

igneous

Dalam revolusinya Bulan selalu menampakkan muka yang sama terhadap Bumi, berarti:

Answer :

Bulan berotasi pada sumbunya dengan perioda rotasi sama dengan perioda revolusinya

Cahaya terdiri atas spektrum yang memiliki panjang gelombang berbeda-beda. Karena adanya spektrum inilah maka dapat terbentuk pelangi. Urutan spektrum cahaya berikut ini mulai dari yang memiliki panjang gelombang besar adalah:

Answer :

merah, jingga, kuning, hijau, biru, ungu

Saat ini harga minyak bumi sangat tinggi. Karena itu penggunaan energi alternatif harus digalakkan. Sumber energi yang digolongkan sebagai sumber energi alternatif adalah:

Answer :

air dan matahari

Pada saat kita bernapas maka udara akan masuk ke dalam tubuh kita dengan jalur:

Answer :

hidung-trakea-larinks-bronkus-bronkiolus-pembuluh darah

Soal Teori 1 OSN SD IPA 2006 download

Grab this Widget ~ Blogger Accessories